Sabtu, 20 Oktober 2012

Surat Cinta Tanpa Mata


Dari :: Yang Lemah dan Penuh Harap;hanya ada aku dan suara hatiku.

Untuk :: Cinta tanpa menatap.

Ketika aku mencintaimu; aku tak ingin seperti orang-orang dunia yang mencintai arak hanya karena wanginya, padahal arak adalah racun yang memabukkan, yang seharusnya mereka benci.

Ketika cinta ini teralamatkan untuk mu; aku tak ingin ditunggangi syahwat, karena aku bukan kuda nafsu.
Ketika cinta ini ku katakan kepada mu; aku sedang mengejar yang baik, untuk membuka satu pintu kebaikan. Karena ku tak begitu yakin, aku bukanlah orang yang baik.

Itulah kenapa aku tak perlu bertemu dan memandang wajahmu untuk memastikan kalau aku harus jatuh cinta. Aku tak ingin hanya karena paras atau pun perhiasan yang kau kenakan, aku terpikat dan mabuk, lalu kubilang itu cinta.
Cantik bukanlah cinta; karena Syeitan berwujud perempuan telanjang, yang berlenggak-lenggok didepan semua orang pun, juga terlihat cantik. Tetapi cinta adalah tentang bagaimana memandang sesuatu yang baik itu, menjadi cantik.
Tubuh yang tertutup semangat hijab itu, membuatmu sangat cantik; dan semangat belajar untuk meraih ilmu, juga membuat dirimu tampil cantik. Aku tak perlu menyebutkan semua alasan ‘kenapa aku bisa jatuh cinta’, tetapi 2 alasan utama itulah yang lebih dulu mentautkan hatiku pada dirimu.

Aku begitu ingin seorang perempuan luar biasa dan utama; menjadi labuhan tepian cinta. Aku ingin ada disisinya, memapahnya bila sedang lemah. Atau menjadi sandaran manja, dan menggandeng tangannya untuk berjalan meraih impiannya.

Tapi sebenarnya aku tak punya dalih. Ketika perasaan ini datang, aku bingung kenapa. Tapi, pada awalnya, aku jadi semakin ingin dekat karena alasan-alasan tadi. Dan ketika sudah dekat; aku mulai membutuhkan suara mu setiap hari di sini. Saat aku membutuhkan suara dan mengharap kehadiranmu, aku jadi takut kehilangan orang seperti mu.

Orang yang bisa membuat ku jatuh cinta tanpa bertatap mata; karena jika ini semua disebabkan pandangan mata, jika suatu saat yang kupandang itu sudah berubah menjadi jelek, aku tentu akan meninggalkanmu.
Aku ingin cinta ini timbul karena merasakan, bukan dengan melihat. Dan jikapun harus melihat, aku ingin melihat dengan cinta; bukan dengan mata.

Kecemburuanku mungkin kelewatan; tapi aku hanya tidak ingin kehilangan perempuan yang baik, Bukan takut kehilangan perempuan yang cantik; perempuan yang bahkan membuat bidadari-bidadari di jannah sana cemburu pula padamu, karena perhatianku teralihkan seutuhnya padamu. Bukan pada mereka.

Aku ingin menjadikanmu kekasih, memamerkannya pada dunia, bahwa aku mendapatkan apa yang lebih utama daripada 1000 wanita cantik. Akupun tak punya alasan, mengapa harus mengelak dan tidak mencintaimu?

Aku ingin menghabiskan hidup dengan mu, bersama cinta. Bukan menghabiskan hidup dengan nafsu. Aku sedang berupaya, memantaskan diri sebaik-baik mungkin. Ya, Aku ingin pantas bersanding dengan perempuan yang lebih baik dari 1000 wanita cantik; dan juga perempuan yang membuat cemburu para bidadari-bidadari di surga.

Aku ingin menggandengmu dengan bangga dihadapan adik-adik, abang, Mama, keluarga, serta teman-temanku. Aku akan berteriak; “Ini kekasih ku!” dan mereka pasti takjub. Orang-orang dan tetangga akan iri. Aku ingin itu.
Telah mulai ku simpan sesuatu untukmu; persembahan cinta dariku. Dan telah ku siapkan diriku; untuk menjadi imam siang malammu, dan perisai lahir batin ku.

Kulit tegang akan berkerut; wajah manis akan menjadi masam. Bukanlah titik yang membuat tinta, tapi tinta yang membuat titik; bukan cantik yang membuat cinta, tapi cinta yang membuat cantik. Jika aku mencintaimu karena cantik, aku seperti pemabuk yang doyan arak karena wanginya; padahal arak sudah mutlak perusak tubuh.
Aku cuma bisa melakukan ini dan itu, berbagai hal sederhana untuk dirimu. mengatakan cinta dengan cara biasa, semampu yang kubisa.

Karena mu, untuk mu, yang luar biasa dibandingkan diri ku. :)

Hari ini :: Aku cinta kamu :))

Sepanjang hari sampai tidur kembali!

Dan ketika bangun esok paginya, Aku berharap masih terus mencintai Kamu! Karena cinta ini, bukan karena mata yang memandang, tetapi hati yang merasa. :)



Surat Pinangan Merah Jambu


Mama pernah bilang; “Segala yang baik, pasti mahal maharnya.”

Aku mungkin tak bisa membayarnya dengan bekerja untuk mu sepanjang hidup. Mungkin juga tak bisa melunasinya dengan memasang badan sepanjang waktu di sampingmu. Meski begitu, yang paling ku inginkan di saat itu adalah, aku mengawalmu meski mata ku sudah tertutup.

 Aku punya langit dan udara jadi teman. Sayang ini ku titipkan pada mereka. Ku minta udara menyampaikannya, ia berhembus di sela-sela kita. Berkeliling terus berbisik di dekat telinga. Dan menghembuskannya berkali-kali.

Pada langit ku teriakkan sebuah nama. lalu mengabarkan pada yang ada di bawahnya. Ia mengabarkan, kalau aku memanggil mu di sini sejak tadi. Sampai masa yang tak terhingga.

Engkau mengerti bagaimana caranya berdandan. Meski bukan dengan bedak, dirimu sudah lebih cantik dengan ilmu dan iman.

Bidadari pun mengalah karena malu. Sesuatu yang tidak pernah mereka lihat, ternyata ada yang paling cantik dan ada yang lebih menawan dari diri mereka.

Aku tak ingin melakukan hal-hal bodoh, lalu menyesal di sisa waktu yang ada.

Aku ingin engkau jadi kekasih, bukan budak atau pembantu.

Hari ini, waktu serasa berjalan lambat, walau aku ingin segalanya berjalan cepat. Agar kita lekas menjalin janji di depan wali yang juga pasti engkau sayang. Dan bila waktu-waktu seperti itu telah terjalin, aku ingin semuanya berjalan lambat, walau waktu setelah itu berjalan cepat.

Kau yang membuatku bangga. Dan engkau pula yang jadi kehormatanku.

Kata Mama, “Satu waktu, ketika yang kamu putuskan adalah mencintai dia, maka kamu harus bersiap jika suatu saat ditinggalkannya. Dan jadikanlah maut sebagai pemisah,  yang meninggalkan salah satu di antara kalian berdua.”

Dan saat aku memutuskannya, lalu dirimu juga mengambil keputusan, maka aku jadikan ajal sebagai perenggang sementara dekapan kita.

Tetapi, meski aku harus bersiap, bukan berarti aku akan sanggup melewati saat-saat sesudah itu. Karena Allah tak berencana memisahkan ku atau dirimu, cinta. Ia akan dekatkan kita lagi, saat akhirat jadi zaman dan suasana kehidupan terbaru.

Jarak ini sudah menguji sekaligus menjaga kita. Yang ku cari bukanlah perempuan sempurna, karena jika begitu, aku akan kerdil. Aku mencari dan memilihmu karena aku percaya, kau bisa menyempurnakan diriku. 

Cinta, seutas benang masa depan telah ku rajut. Sepetak hari nanti telah ku bangun. Lalu mendekatlah, kan ku jemput dirimu. Surat pinangan merah jambu, pesan cinta dari ku.

~ Si Jelek. 


Jumat, 19 Oktober 2012

Persiapan Sebelum Perjalanan Jauh

Apa yang saya tulis mungkin lebih mengarah kepada penekanan "harus" untuk sebuah persiapan saat melakukan perjalanan jauh dengan sepeda motor. Yah, tak dapat dielakkan, bahwa sepeda motor adalah salah satu alat transportasi yang laris di pasaran saat ini. Selain karena harga dan sistem pembeliannya yang lumayan murah dan gampang, sepeda motor secara fungsi sangat fleksibel untuk dibawa berkendara.

Lincah, irit dalam urusan bahan bakar, mudah menembus medan yang sempit dan kecil, walau kekurangannya terletak pada daya tampung penumpang atau muatan dan atap! Hehe.

Saya yakin bahwa banyak diantara kita yang menggunakan sepeda motor untuk melakukan perjalanan lintas daerah. Mungkin untuk keperluan dinas, keperluan pribadi, atau menemui sanak saudara. Tapi, sudahkah kita mempersiapkan perjalanan dengan sepeda motor itu sebaik dan seaman mungkin ?

Memang tidak ada jaminan bahwa kita akan aman-aman saja dari gangguan sepanjang perjalanan. Coba anda bayangkan jika saja sepeda motor yang anda kendarai mogok di tengah hutan saat sudah malam hari. Sedangkan tempat tujuan dan rumah anda masih sangat jauh sekali. Atau ban nya yang bocor. Wah! Perjalanan anda bisa kacau kalau begini. Dan hal yang bisa kita lakukan adalah melakukan persiapan untuk meminimalisir kejadian seperti itu. 

1. Service Sepeda Motor Sebelum Melakukan Perjalanan Jauh.
Ini penting. Mekanik di bengkel akan melakukan pengecekan kondisi kendaraan. Katakan saja bahwa anda akan menggunakan sepeda motor itu untuk perjalanan jauh. Biasanya mereka akan melakukan pengecekan dengan lebih intens. Dan jika ada yang salah atau tidak baik, lekas mereka perbaiki. Atau akan merekomendasikan anda untuk tidak menggunakan kendaraan ini jika dinilai kurang fit.
Konsultasi seperti ini penting. Periksa businya, karburatornya, rantai kendaraan, atau rem dan lampu. Beserta accu. Jangan segan-segan untuk bertanya dan meminta saran kepada mereka. Dengan demikian, anda akan punya bekal sepeda motor yang sehat saat memulai perjalanan jauh.

2. Membawa Perlengkapan Montir Yang Penting Di Bagasi.
Sepeda motor di zaman sekarang sudah punya teknologi seperti itu. Bagasi di bawah jok sudah lumrah di mana-mana. Dan rata-rata, bagasi dapat menampung beban maksimal seberat  5 kg. Isilah bagasi anda dengan perlengkapan yang penting seperti kunci-kunci pembuka baut, tang, obeng, dll. Termasuk jas atau mantel hujan.

3. Kuasai Keterampilan Menambal Ban & Montir Semampu Anda Menguasainya.
Ini bagian yang amat penting setelah nomor 1, dan yang paling saya sarankan sekali. Menguasai keterampilan montir bukanlah hal yang sulit, khususnya untuk sepeda motor. Kerusakan kerusakan standar pada sepeda motor saat berkendara dalam perjalanan jauh biasanya tidak ribet. Seperti mesin panas, busi mandek, dll.
Kecuali anda mengalami tabrakan parah. Kerusakannya tidak mungkin bisa anda perbaiki dengan alat yang seadanya.Itulah gunanya anda memeriksakan kendaraan sekaligus men-service nya sebelum melakukan perjalanan jauh. Untuk meminimalisir gangguan dan kerusakan selama perjalanan. Jika sudah melakuakan tahapan ini, kerusakan yang timbul biasanya justru karena tingkah kita selama di jalanan.

Khusus untuk kasus yang paling sering terjadi adalah ban bocor atau kempis. Saat ini sudah ada tube untuk menambal ban yang bocor seperti plester. Hanya perlu di amplas atau digosok dengan kikir, lalu di tempel dan dipukul-pukul sampai lengket. kemudian diberi air untuk melepaskan kertasnya.

Jika kerusakan yang ditimbulkan terlalu lebar, atau tepat dibagian pentin, lebih baik benennya diganti atau dibawa ke  tukang tambal ban. Tapi kalau saja itu terjadi di lingkungan sepi dan masih jauh dari pemukiman, mau tidak mau anda harus membawa ban dalam cadangan beserta kunci-kunci yang penting untuk membuka ban. Kuasailah keterampilan ini dengan baik. Harus!

4. Berkendara Dengan Aman & Tertib.
Ini hal yang paling sering diabaikan pengemudi manapun. Termasuk supir atau pengendara profesional sekalipun. Saya tidak dapat membayangkan bagaimana seorang pengendara membawa sepeda motornya dengan kebut-kebutan tanpa melihat situasi. Masuk jurang, menabrak kendaraan lain, bukanlah hal yang menyenangkan untuk dicicipi.
Cedera dan kecelakaan yang menimpa anda seperti itu jelas akan merepotkan anda. Bagaimana bila seandainya anda masuk parit karena kebut-kebutan di tempat yang tidak ada manusianya ?
Berkendaralah dengan aman. Biar lambat asal selamat  bukanlah isapan jempol. Jika ingin berkendara dengan kencang, lihatlah situasinya. Apakah pemukiman penduduk, pasar, atau jalannya berlubang-lubang, atau kelokannya tajam-tajam, lalu apakah jalanan licin. Melajulah disaat yang tepat. Buru-buru hanya akan membuat peluang umur anda memendek semakin tinggi.

Kenakan pakaian yang aman. Bercelana panjang tebal, sarung tangan, jaket, helm standar. Lampu ren dan sen yang menyala dengan baik. Lalu lampu depan. Pakailah pelindung rantai kendaraan agar tidak ada benda-benda berbahaya yang merusaknya. Anda bisa jungkir balik dan tertimpa masalah besar jika rantai sepeda motor putus atau tersangkut sesuatu.

Anda tidak sedang balapan dan tidak akan mendapatkan hadiah atau asuransi yang sebanding saat celaka. Jadi, apa yang anda kejar dengan buru-buru jika bisa mengatur waktu dan mengatur janji, serta menenangkan diri saat berurusan mendadak ?

5. Periksa Kelengkapan Berkendara.
Cek Helm apakah masih bagus dan tebal busanya. Jaket tebal, sarung tangan (baik untuk berkendara atau bekerja), celana panjang. Lalu lampu depan, lampu rem, lampu sen, kaca spion. Lalu kunci-kunci dan perlengkapan montir, ban dalam cadangan, pompa angin portable, busi cadangan, jas atau mantel hujan. Jangan lupa juga dengan SIM dan STNK kendaraan anda ya!
Untuk urusan teknis, kita tidak perlu lagi membahasnya. Bukan kah anda sudah memeriksakannya ke bengkel terpecaya ?

Nah, perhatikanlah 5 hal penting ini. Saya lebih condong kepada kehati-hatian dalam berkendara, dan penguasaan keterampilan montir serta kelengkapan dalam berkendara. Dengan demikian, ada rasa aman dan tentram saat berkendara.

Seburu-buru apapun anda, tetaplah mengemudi dengan tenang dan tertib. Keselamatan adalah segalanya. Jika anda tidak bisa melengkapi 5 hal ini, NAIK KENDARAAN UMUM SAJA KALAU BEGITU!

Rabu, 10 Oktober 2012

Bijaksana dan Bijaksini Sebelum Membeli


Dalam beberapa tahun terakhir, saya naksir beberapa barang yang harganya lumayan tinggi untuk ukuran saku orang-orang seperti saya. Beberapa gadget, jersey tim sepakbola kesayangan, sampai peralatan olahraga dan hobi lainnya. Namun, karena terkendala masalah dana, yah banyak barang-barang tersebut yang gagal saya dapatkan.

Rasa kepengen seperti itu lumayan menyiksa psikis dan batin saya bertahun-tahun. Sampai saya sudah bekerja seperti sekarang ini, juga tidak semua barang incaran saya itu bisa saya beli. Tapi, karena sudah terbiasa “sabar” dan hanya memendam hasrat dalam hati, saya juga lumayan kebal untuk tidak boros berbelanja saat punya banyak duit.

Kemajuan peradaban dan pengetahuan juga telah menambah daftar kebutuhan primer manusia, yang sudah tidak terbatas sandang, pangan, dan papan semata. Tapi pernahkah kita mempertimbangkan ini itu sebelum membeli sesuatu ? misalnya baju atau barang yang lainnya ?

Berbekal pengalaman bersabar, saya menemukan ragam cara untuk mengakali kebutuhan-kebutuhan tersebut. Juga sudah pandai bijaksana untuk mengatur keuangan dalam berbelanja. Alasannya sederhana, karena saya bukan jutawan bergelimang harta yang bisa foya-foya dengan membeli ini itu. sekalipun saya jutawan, saya tidak ingin membuang-buang uang demi sedikit kenikmatan. Walau anda milyarder, anda tidak pernah tahu kapan anda akan diterpa krisis ekonomi atau bangkrut. Jadi lebih baik uang itu anda persiapkan untuk menghadapi masa-masa seperti itu.

terkadang kita mengincar barang yang sebenarnya tidak kita butuhkan. Atau mengincar barang mahal yang ternyata fungsinya juga dimiliki barang yang lebih murah. Kita senantiasa mengabaikan fungsi. Dan ini selalu jadi masalah.

Misalnya saja, ingin membeli jam tangan merk terkenal yang berhiaskan batu-batu indah. Sering kali kita mengabaikan fungsi. Sebagai seorang muslim, sifat hemat dan sederhana adalah cara kita mengatur keuangan. Kemewahan bukannya menambah peruntungan anda.

Namun, jika anda tetap berhasrat untuk membeli sesuatu yang termasuk barang mewah, berikut saya beberkan kebijaksanaan saya saat ingin memutuskan membeli sesuatu seperti itu:

1.       Apakah ada barang lain yang lebih perlu atau mendesak untuk dibeli ?
Bagaimana pun juga, anda harus mendahulukan kebutuhan yang paling cepat dibutuhkan atau digunakan. Misal; anda sedang menabung agar bisa membeli ponsel terbaru. Tapi di saat yang bersamaan, sepatu kulit yang jadi pakaian dinas anda sudah jebol. Tak ada alasan lain untuk tidak memakai tabungan itu demi membeli sepatu terlebih dahulu. 

Atau jika anda tak mau uang tabungan itu tersentuh, lalu anda termasuk orang yang nekat dan berani, silahkan pinjam sepatu tetangga yang tak terpakai. Bersabar menjelang anda punya uang lagi untuk membeli sepatu baru.

2.       Utamakan fungsi dan jangkauan harga.
Belilah barang yang benar-benar punya banyak manfaat dan terjangkau harganya. Tak perlu mahal-mahal beli Blackberry jika yang ingin anda nikmati hanya layanan BBM atau chatting. Ponsel murah zaman sekarang juga sudah bisa memberikan anda layanan yang kira-kira seperti itu. kecuali anda mahasiswa yang sibuk dan punya jarkom atau jaringan komunikasi. BBM memang lebih murah dan memudahkan anda.

3.       Apakah ada barang lain yang lebih multi fungsi ?
Jadi, kenapa harus beli mp4, iPod, camera digital, atau jam tangan secara terpisah jika semuanya sudah ada pada sebuah ponsel ? ini lebih murah bukan ? 

Ayo lah! Jika kondisi keuangan anda tidak seperti konglomerat atau jutawan, jangan membeli barang yang konsepnya sudah kuno atau terpisah yang bakal menguras kantong anda. Apa gunanya anda beli jam tangan merk terkenal jika yang anda inginkan hanyalah fungsinya sebagai penunjuk waktu ? 

4.       Temukan alasannya kenapa anda harus membeli barang itu.
Kenapa harus membeli iPad dengan alasan lebih ringan dibawa kemana-mana saat online jika dengan notebook yang baterainya masih bagus anda bisa melakukan hal yang sama? 

Kenapa harus membeli tablet pc yang harganya lima jutaan jika dengan uang sebanyak itu anda bisa membeli notebook+modem+headphone/headset+speaker dan sebuah printer scanner ?

5.       Pantau harga barang 3-6 bulan ke depan.
Kalau di Indonesia, sejauh ini ada kecenderungan kalau sebuah barang yang baru dirilis, harganya lebih mahal ketimbang beberapa bulan kemudian. Dan bersabarlah untuk menunggu karena bisa jadi, barang yang anda incar adalah produk gagal atau bermasalah, dan sedikit peminatnya di pasaran. 

Ini mempengaruhi layanan perawatan barang tersebut kemudian hari. 

6.       Sabar dan menabunglah.
HARUS!

7.       Pilih dan beli barang asli, serta terakreditasi
     Ini agar anda tidak menyesal karena telah membeli barang murah yang cepat rusak. Meski dengan begitu anda jadi harus sedikit lebih lama untuk bersabar.

Anda juga bisa membeli barang secondhand alias barang bekas. Harganya lumayan murah. Dan untuk kualitas, pintar-pintarlah dalam memilih. Dan lagi, anda bisa survey terlebih dahulu mana tempat yang menjual barang secondhand terpecaya, dan mana yang asal menjual.

Selain itu, saat menghadapi masa-masa sulit (baca:kere atau belum gajian), saya suka sekali mengakali keinginan saya  membeli barang ini itu yang sebenarnya bersifat boros. Saya suka sekali membaca dan membeli buku bacaan. Well, buku bacaan di zaman sekarang lumayan mahal dan menguras isi saku. Akal nya?

Saya hanya perlu ke warnet yang tarifnya Cuma 4 ribu satu jam, lalu mendownload pdf atau ebook gratis. Memang sih, buku yang saya dapatkan tidak lah buku-buku baru. Tapi bukan masalah baru atau tidaknya, tapi masalah bagus atau tidaknya sebuah buku itu. kadang jika beruntung dan sabar, anda bisa menemukan buku baru yang sudah jadi ebook dalam waktu 3 atau 4 bulan.

Saya juga tidak perlu buang-buang uang untuk membeli novel fantasi penyihir cilik beranjak dewasa yang satu eksemplarnya mencapai Rp. 200.000! dengan uang Rp. 4000 saja, saya bisa ambil secara gratis 7 jilid sekaligus.

Kenapa harus berlangganan Koran harian atau majalah film, dan olahraga bulanan yang mencapai jutaan rupiah, jika saya bisa mendapatkan itu semua dari layanan internet gratis kantor. 

Saya juga suka olahraga termasuk beladiri. Kenapa harus beli sandsack yang harganya mahal jika pohon mangga di depan rumah yang besar, bisa saya pakai untuk tinju dengan membalutnya memakai kain dan tumpukan Koran bekas. Saya juga mengisi karung bekas beras dengan pasir sebagai ganti alat latihan beban. 
Tapi yang paling penting, buanglah sifat boros.  seperti yang saya katakan sebelumnya, sekalipun seorang milyarder, anda takkan pernah tahu kapan anda akan diterpa krisis keuangan. lebih baik, uang yang ada anda persiapkan untuk itu. Dan saat anda memutuskan membeli barang mewah tersebut, sebaiknya anda punya uang lebih. Jangan sampai tabungan anda ludes karena hendak membeli barang tersebut.

Rugi adalah saat kita membeli sesuatu yang tidak kita butuhkan, dan itu akan merusak mental anda karena keinginan yang terlalu rakus demikian. Untung adalah, saat anda membeli dengan cerdas barang yang anda butuhkan, dan bisa jadi asset berharga untuk anda dan anak-anak anda kelak.